Saturday, December 9, 2017



Masjid Qisas atau Masjid Jaffali di Jeddah


Masjid Qisas sebenarnya bernama, Masjid Syeikh Ibrahim Al-Juffali, atau  Masjid Jaffali. Nama tersebut diambil dari nama, orang kaya Arab Saudi yang membangun masjid ini. Masjid Qisas terletak di pusat kota Jeddah di kawasan Balad. Lokasi tepatnya di tengah bundaran besar, antara Jalan Syeikh Al Juffali, jalan Baghdadiyah, dan Jalan Madinah. Di bagian barat masjid ini terdapat, kantor Sekretariat Departemen Luar Negeri Kerajaan Arab Saudi.
Masjid Qisas bukan masjid yang bersejarah. Namun menjadi terkenal, lantaran dijadikan sebagai tempat qisos, bagi para pelaku kejahatan, yang menghilangkan nyawa orang lain. Mereka diganjar dengan hukuman qisas, atau hukuman setimpal, atas perbuatan yang mereka lakukan. Sesuai ajaran Islam, qisas dilakukan dengan memenggal kepala si terpidana yang terbukti melakukan pembunuhan. Masjid Qisas, tempat eksekusi pancung pelaku kejahatan.
 
Mayoritas umat Islam tentu pernah mendengar sekaligus memahami istilah Qisas. Qisas adalah prinsip hukum yang mensyaratkan pembalasan setara. Contohnya, dalam kasus pembunuhan, maka si pembunuh atau pelaku harus dihukum mati pula.

Qisas diterapkan oleh negara-negara yang memberlakukan syariat Islam, salah satunya adalah Arab Saudi. Di Arab Saudi, Masjid Qisas Jeddah menjadi tempat khusus yang memang disediakan untuk pelaksanaan Qisas atau eksekusi mati dengan cara memenggal kepala.

Kabarnya, eksekusi mati di tempat tersebut biasanya dilakukan secara terbuka setelah salat Jumat. Warga sekitar bisa menyaksikan langsung seorang terpidana dipenggal hingga mati dengan leher terpisah dari tubuh.

.

 

0 comments:

Post a Comment

Followers

Popular Posts

Copyright © 2013. HAJI DAN UMRAH - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger